Transnusi.com Takalar — Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau yang lebih populer dengan sebutan bedah rumah stimulan mampu membantu masyarakat Kabupaten Takalar dalam mewujudkan Rumah hunian dari Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi Rumah Layak Huni (RLH).
Selain membantu masyarakat Kabupaten Takalar pada sektor peningkatan kesejahteraan dan kesehatan, bantuan aspirasi ini pun notabenenya senantiasa sangat dibutuhkan oleh masyarakat Takalar yang masih memiliki status Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) agar menjadi hunian layak pada angka ribuan rumah.
Disambangi oleh awak mediapatriot.co.id, Rabu (26/10/2022), masyarakat Takalar yang masih memiliki status Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) berharap agar program aspirasi Hamka B Kady senantiasa digelontorkan di Kabupaten Takalar.
“Kami sangat mengharapkan program BSPS milik aspirasi Hamka B Kady senantiasa dapat menyentuh Kabupaten Takalar, kami butuh stimulan sebagai perangsang dalam membangun rumah hunian yang layak” harap Daeng Ngewa.
Lanjut, penerima program BSPS yang juga berhasil dikonfirmasi mengatakan, “Kami sangat bersyukur dan menghargai perjuangan Hamka B Kady selaku wakil kita di Senayan di Komisi V Fraksi Golkar, berkat beliau rumah kami telah dibedah menjadi rumah layak huni seperti sekarang, tentunya rasa terima kasih timbul dari bathin kami untuk pak Hamka yang senantiasa berjuang untuk masyarakat Takalar” tutur Daeng Laja’
Laporan : Haeruddin